Khitan Fun Gratis, Wujud Kepedulian Klinik Utama Qona'ah Sampang pada Masyarakat Kurang Mampu -->

Khitan Fun Gratis, Wujud Kepedulian Klinik Utama Qona'ah Sampang pada Masyarakat Kurang Mampu

Kamis, 14 Desember 2023, 11:44 AM
loading...
Khitan Fun Gratis, Wujud Kepedulian Klinik Utama Qona'ah Sampang pada Masyarakat Kurang Mampu
Moh. Soim didampingi istri saat menggendong anaknya, Ahmad Hafiz Lutfan (3) yang baru selesai melalui proses Khitan Fun Gratis di Klinik Utama Qona'ah Sampang, Kamis (14/12/2023). (Foto Madas/E-KABARI)


SAMPANG, E-KABARI.com - Sering kita mendengar dan melihat raut wajah ketakutan yang tampak pada diri anak-anak ketika mendengar kata khitan atau sunat.


Yang ada di benak mereka adalah rasa sakit yang merasuki pikiran hingga membuat mereka enggan dan takut untuk menjalani proses khitan.


Melihat hal tersebut, Klinik Utama Qona'ah yang berlokasi di Jalan Diponegoro Nomor 7 Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan/Kabupaten Sampang, Jawa Timur, membuat terobosan baru.


Guna menghilangkan dan mengurangi psikologi rasa takut anak, Klinik Utama Qona'ah menggelar Khitan Fun Gratis, Kamis, 14 Desember 2023.


Khitan Fun adalah proses sirkumsisi (khitan) anak laki-laki yang memperhatikan sisi psikologis anak. Hal itu dilakukan dengan mengalihkan ketakutan anak, membuat anak nyaman dengan situasi dan kondisi saat sirkumsisi.


Ada sebanyak 30 anak yang mengikuti Khitan Fun yang digelar Klinik Utama Qona'ah. Mereka erasal dari berbagai daerah di Kabupaten Sampang.


Direktur Klinik Utama Qona'ah dr. Hendry Ariyanto menjelaskan, giat tersebut merupakan wujud bakti sosial dan rasa peduli kepada masyarakat, terutama cluster low class yang membutuhkan sentuhan keringanan beban biaya.


"Giat ini adalah agenda rutin kami setiap tanggal 1 di bulan Hijriah, bentuk kepedulian kami kepada masyarakat yang kurang mampu," tutur dokter Hendy, Kamis, 14 Desember 2023.


Giat tersebut adalah salah satu program Klinik Utama Qona'ah Berbagi. Para peserta Khitan Fun tidak dikenakan syarat dan administrasi apapun, alias semuanya sama sekali gratis.


"Itupun berlanjut sampai dengan kontrol dua kali ke Klinik Utama Qona'ah, dan itu tetap gratis tanpa biaya sepersenpun," jelas dokter Hendy.


Masyarakat pun menyambut baik program Klinik Utama Qona'ah Sampang. Moh. Soim (35) warga asal Desa Tambaan, Kecamatan Camplong mengucapkan terima kasih atas digelarnya kegiatan khitan massal yang gratis tersebut.


"Ini amat membantu kami. Bayangkan aja jika ini gak gratis, maka saya harus mengeluarkan biaya yang lumayan. Saya harap kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut," ungkapnya.


Sementara disinggung kondisi anaknya saat dikhitan, bapak dari Ahmad Haafiz Lutfan (3) itu mengatakan, penanganannya bagus, cepat dan tidak banyak mengeluarkan darah.


Soim juga menyebut dokter dan perawatnya ramah dan baik. Bahkan ada taman juga di atas, sehingga anaknya senang dan tidak mennangis.


"Hasilnya juga alhamdulillah bagus. Saat kontrolpun, tadi dijelaskan gratis tanpa bayar. Terima kasih Klinik Utama Qona'ah, semoga makin maju dan tak henti membantu masyarakat yang membutuhkan," pungkas Soim. (Madas/Rfq)

TerPopuler