Puntung Rokok Diduga Penyebab KM Sabuk Nusantara 91 Kebakaran di Masalembu -->

Puntung Rokok Diduga Penyebab KM Sabuk Nusantara 91 Kebakaran di Masalembu

Sabtu, 17 September 2022, 8:07 AM
loading...
Penyebab KM Sabuk Nusantara 91 Kebakaran
Kondisi kasur penumpang dek I KM Sabuk Nusantara 91 pasca mengalami kebakaran di Pelabuhan Masalembu, Jumat (16/9/2022). (Foto Dok. Humas Polres Sumenep)


SUMENEP, E-KABARI.com - Puntung rokok diduga menjadi penyebab KM Sabuk Nusantara 91 mengalami kebakaran saat bersandar di Pelabuhan Masalembu, Sumenep, Jumat, 16 September 2022 pagi.


Kebakaran KM Sabuk Nusantara 91 terjadi sekira pukul 07.05 WIB saat kapal hendak melanjutkan perjalanan ke Pulau Karamaian.


Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti S mengungkapkan, kebakaran terjadi diduga disebabkan puntung rokok yang mengenai kasur penumpang di dek I sebelah kanan.


Hal itu mengakibatkan kepulan asap dari dek I penumpang, sehingga ABK mengetahui sumber kebakaran sebelum KM Sabuk Nusantara 91 bertolak ke Pulau Karamian.


"Kebakaran diduga disebabkan puntung rokok yang mengenai kasur penumpang di dek I, yang mengakibatkan kepulan asap dan sumber kebakaran," kata AKP Widiarti, Jumat, 16 September 2022 siang.


Akibat kebakaran tersebut, 1 korban atas nama Novi Albert Lombogia (55) warga Krembangan, Surabaya yang bertugas menjaga kantin kapal meninggal dunia.


Sementara 22 kru dan 20 orang penumpang KM Sabuk Nusantara 91 dengan tujuan Pulau Karamaian yang berada di dalam kapal saat kebakaran berhasil diselamatkan.


"Sebanyak 20 orang penumpang yang berada di dalam kapal berhasil dievakuasi ke luar kapal, kemudian dibawa ke Puskesmas Masalembu," pungkas AKP Widi. (Rfq)

TerPopuler