Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Wongsojudo Minta Doa dan Dukungan Masyarakat Bangun Daerah -->

Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Wongsojudo Minta Doa dan Dukungan Masyarakat Bangun Daerah

Rabu, 01 November 2023, 6:09 AM
loading...
Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Wongsojudo Minta Doa dan Dukungan Masyarakat Bangun Daerah
Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo ketika sambutan pada acara Sumenep Bermunajat Menuju Masa Kejayaan, di lapangan luar GOR A. Yani Pabian, Selasa (31/10/2023) malam. (Foto SK/E-KABARI)


SUMENEP, E-KABARI.com - Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo meminta doa dan dukungan seluruh elemen masyarakat untuk memajukan pembangunan Kabupaten Sumenep di segala sektor. 


Permintaan doa dan dukungan itu disampaikan Bupati Fauzi Wongsojudo pada acara Sumenep Bermunajat Menuju Masa Kejayaan, di lapangan luar GOR A. Yani Pabian, Selasa, 31 Oktober 2023 malam.


"Kami mohon doa untuk Kabupaten Sumenep agar diberikan kemudahan dan keberkahan dalam melakukan pembangunan di daerah," kata Bupati Fauzi Wongsojudo ketika sambutan.


Menurut Bupati, setiap usaha haruslah disertai dengan doa. Dan ia meyakini doa seluruh komponen bisa memperlancar semua ikhtiar pemerintah daerah untuk membangun Kabupaten Sumenep yang lebih maju dan semakin sejahtera masyarakatnya.


"Yang jelas, Pemerintah daerah membutuhkan dukungan semua elemen masyarakat guna melakukan akselerasi pembangunan, karena tidak mungkin melaksanakan program pembangunan dengan tangannya sendiri," tegasnya.


Karena itu, Pemerintah Daerah beserta seluruh masyarakat harus bersinergi dalam menggali segala potensi demi mendorong pembangunan Sumenep yang lebih baik. Salah satu sinergitas itu dalam bentuk doa bersama melalui Sumenep Bermunajat.


"Pembangunan dilakukan atas kebersamaan antara jajaran Pemerintah Daerah dengan masyarakat, karena tanpa dukungan semua pihak sulit untuk maju dan berkembang dengan cepat," tutur Bupati.


Pengajian umum bertema "Sumenep Bermunajat, Berkhidmat dalam Kesatuan Bergerak Menuju Masa Kejayaan" itu merupakan rangkaian penutup kegiatan peringatan Hari Jadi Ke-754.


Pemkab Sumenep melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) menghadirkan KHR Ahmad Azaim Ibrahimy, pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo Sitobondo diiringi oleh Jami'iyyah Majelis Shalawat Sokarajjah.


"Kami juga berharap semua komponen agar menciptakan kondisi aman dan kondusif, supaya bisa mempercepat pelaksanaan proses pembangunan, yang targetnya demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pungkas Bupati Fauzi Wongsojudo. (*/Rfq)

TerPopuler