Ingin Program UHC Maksimal, Bupati Sumenep Minta Nakes Tingkatkan Kualitas Layanan -->

Ingin Program UHC Maksimal, Bupati Sumenep Minta Nakes Tingkatkan Kualitas Layanan

Minggu, 13 November 2022, 10:10 PM
loading...
Universal Health Coverage (UHC)
Bupati Sumenep Achmad Fauzi menekankan agar tenaga kesehatan memaksimalkan layanan program UHC. (Istimewa)


SUMENEP, E-KABARI.com - Program Universal Health Coverage (UHC) benar-benar menjadi perhatian Bupati Sumenep Achmad Fauzi untuk menjamin masyarakat mendapatkan layanan kesehatan dengan baik.


Bupati Sumenep ingin program UHC maksimal, sehingga ia berharap seluruh tenaga kesehatan (Nakes) mampu memotivasi diri untuk selalu berbenah guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.


"Kami berharap seluruh tenaga kesehatan agar meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan inovasi dan prestasi, sehingga bisa memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Sumenep," kata Bupati Achmad Fauzi, Ahad, 13 November 2022.


Tenaga kesehatan baik dokter, perawat dan bidan memang dedikasi dan integritasnya merupakan kekuatan untuk bergotong royong dalam membangun sektor kesehatan.


Setiap saat para nakes senantiasa dibutuhkan masyarakat. Apalagi sejak Pemerintah Kabupaten Sumenep memberlakukan program Universal Health Coverage (UHC) terhitung 7 November 2022 lalu.


Karena itu, Bupati Achmad Fauzi meminta para Nakes memberikan pelayanan terbaik demi menyukseskan program itu. Sebab, peran mereka sangat strategis  berkaitan dengan kesehatan fisik manusia sebagai modal utama pembangunan.


"Para tenaga kesehatan hendaknya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, supaya penerapan program UHC ini benar-benar dirasakan oleh orang sakit yang membutuhkan penanganan medis," tegas Bupati Sumenep. (*/Rfq)

TerPopuler