Cek, 5 Tips agar Cepat Hamil untuk Pasutri -->

Cek, 5 Tips agar Cepat Hamil untuk Pasutri

Kamis, 17 November 2022, 3:48 PM
loading...
Cek, 5 Tips agar Cepat Hamil untuk Pasutri
Ilustrasi perempuan senang karena hamil. (iStockphoto)


E-KABARI.com - Setelah menikah pastinya setiap pasangan suami istri (pasutri) ingin memiliki buah hati. Sehingga tak heran jika mereka mencari cara agar cepat hamil.


Apalagi bagi pasangan yang baru menikah, khususnya di usia yang cukup matang, kehamilan menjadi hal yang sangat diidamkan-idamkan kehadirannya.


Namun, tidak semua pasutri beruntung langsung bisa memiliki momongan. Beberapa perempuan yang menikah belum juga hamil.


Karena itu, mengetahui tips agar cepat hamil sangat penting bagi pasutri yang sudah kebelet memiliki momongan.


Ada berbagai tips agar cepat hamil yang bisa dicoba. Mulai dari rutin berhubungan seks, mencoba aneka gaya bercinta, menjaga asupan nutrisi, menghindari stres, sampai mengonsumsi asam folat.


Bagi kalian pasutri tidak usah bingung bagaimana cara-cara itu. Baca artikel ini sampai selesai biar tidak gagal paham. Setelah mengetahui, segera praktikkan, agar ikhtiar itu cepat terlaksana.


Berikut 5 tips agar cepat hamil untuk pasutri dilansir E-KABARI.com dari Instagram @tips_sehat_ig, Kamis, 17 November 2022.


5 Tips agar Cepat Hamil untuk Pasutri


1. Lakukan hubungan seks secara teratur


Berhubungan seks secara rutin tanpa kondom atau alat kontrasepsi merupakan langkah utama agar anda bisa cepat hamil. Untuk meningkatkan kemungkinan terjadinya pembuahan dan kehamilan, Anda dan pasangan disarankan untuk berhubungan seks saat sedang memasuki masa ovulasi.


2. Jalani pola hidup sehat


Anda dan pasangan perlu menerapkan gaya hidup sehat untuk meningkatkan peluang terjadinya kehamilan. Berikut ini adalah pola hidup sehat yang perlu Anda dan pasangan jalani:

 
a. Jaga berat badan tetap ideal dan berolahraga secara teratur
b. Konsumsi makanan bernutrisi
c. Batasi konsumsi kafein
d. Cukupi waktu istirahat


3. Konsumsi suplemen atau makanan yang mengandung asam folat


Asam folat merupakan salah satu jenis nutrisi yang penting dikonsumsi untuk meningkatkan kesuburan, mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin, dan mencegah janin terlahir cacat. Selain dalam bentuk suplemen, asam folat juga terkandung secara alami di dalam brokoli, buncis, bayam, kentang dan sereal.



4. Hentikan kebiasaan tertentu


Beberapa kebiasaan, baik yang Anda dan pasangan sadari maupun tidak, dapat mengganggu progam hamil yang tengah Anda lakukan. Beberapa kebiasaan tersebut adalah sebagai berikut:

 
a. Merokok dan meminum alkohol
b. Mengonsumsi daging, telur dan ikan yang belum matang
c. Asupan vitamin A berlebihan
d. Mengonsumsi susu yang tidak terpasteurisasi


5. Lakukan cek kesehatan secara rutin dan imunisasi


Setiap pasangan dianjurkan melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin sebelum memulai program hamil. Hal ini penting dilakukan agar dokter dapat mendeteksi apakah Anda atau pasangan memiliki penyakit tertentu yang dapat mengganggu kesuburan dan membahayakan janin seperti Hepatitis B, HIV, sifilis dan toksoplasmosis. (*)


Penulis: Ndry_Sya
Sumber: Instagram@tips_sehat_ig
Editor: Rafiqi

TerPopuler