Jangan Minum Air Waktu Makan! dr Zaidul Akbar Sarankan Begini -->

Jangan Minum Air Waktu Makan! dr Zaidul Akbar Sarankan Begini

Rabu, 09 Februari 2022, 10:30 AM
loading...
Minum Air
Ilustrasi makan sambil minum. (Getty Images)


E-KABARI.com - Air adalah kebutuhan pokok bagi setiap manusia. Karena itu, minum air tak mengenal waktu. Kapan saja, terutama ketika lagi haus-hausnya, langsung teguk.


Tapi ternyata, minum air tidak boleh sembarang waktu. Salah satunya tidak boleh minum air ketika sedang makan.


Jadi, bagaimana waktu minum yang baik ketika makan?


Dilansir E-KABARI.com dari sebuah video pendek di laman Instagram @dokter.zaidul.akbarjsr, Rabu, 9 Februari 2022, dokter sekaligus pendakwah itu berbagi cara minum terbaik ketika sedang makan.


"Kalau saya memahami dari beberapa yang saya coba cerna, sebenarnya minum air putih itu jangan minum waktu makan," kata dr Zaidul Akbar dalam video itu.


Tentu saja larangan minum waktu makan tersebut tidak paten. Artinya jika saat makan kebetulan keselek, tetap harus minum.


"Jangan minum waktu makan, kecuali keselek ya," jelas dr Zaidul Akbar.


Lalu kapan waktu minum terbaik ketika seseorang makan?


dr Zaidul Akbar menyarankan minum air itu sebelum makan. Sekitar 10 menit, 15 menit sebelum makan, minum air terlebih dahulu.


"Persiapkan perut kita. Nanti setelah makan, kasih waktu lagi. Jangan habis makan, langsung minum," terangnya.


Begitulah seharusnya pola minum menurut dr Zaidul Akbar. Tidak sekadar minum, tetapi waktunya pun diatur. "Sehingga nanti apa, tubuhnya tidak akan kaget," imbuhnya.


Selain itu, dr Zaidul Akbar menyarankan agar jangan minum air es atau dingin. Menurutnya, itu sangat tidak baik untuk kesehatan.


"Apalagi minum air es waktu lagi makan, nggak sehat banget. Jangan minum air es waktu lagi makan," tegas dr Zaidul Akbar.


"Jadi, pola-pola begitu kalau mulai kita praktikkan, itu luar biasa efeknya," tandas dokter sekaligus pendakwah itu. (Rfq)

TerPopuler