Penjaga Musholla di Tulungagung Ditemukan Tewas -->

Penjaga Musholla di Tulungagung Ditemukan Tewas

Rabu, 17 Oktober 2018, 11:09 PM
loading...
Korban sebelum dievakusi

TULUNGAGUNG E-KABARI.COM - Suripto (65), warga Desa Plandaan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung ditemukan tewas di Musholla pasar Wage Baru, Rabu (17/10/2018).

Suripto ditemukan dalam kondisi tewas dengan posisi tengkurap di depan musholla yang biasanya menjadi tempat kesehariannya menghabiskan waktu untuk menjaga kebersihan musholla.

Pasca ditemukan, sekitar pukul 07.00 wib korban langsung mendapat penanganan oleh pihak kepolisian, setelah dilakukan evakuasi, korban langsung di larikan ke RSUD Dr Iskak Tulungagung guna mengetahui penyebab kematian korban, dan kemudian di serahkan kepada pihak keluarga.

Salah seorang teman korban, Wahono (65) warga Desa Majan, Kecamatan Kedungwaru mengatakan, hampir setiap hari dirinya bersama dengan korban, entah melakukan aktivitas atau sekedar santai bersama.

“Setiap hari bersama, kadang makan bersama, dan Ngopi, karena setiap hari berada di wilayah pasar,” jelasnya.

Dia menjelaskan, kesehariannya korban sebagai marbot musala pasar Wage baru Nurul Iman. Aktivitasnya pun setiap hari mmembersihkan musala serta mengumandangkanadzan pada waktu menjelang salat.

“Setiap hari dia membersihkan musala dan melakukan adzan, karena dia sebagai marbotnya disitu,” ungkapnya.

Pria bertopi itu mengaku, sebelum di ketahui meninggal pada hari ini (Kemarin) korban sempat mengeluh kepadanya tentang kondisi kesehatan. Korban sempat mengatakan jika mengalami sesak di bagian dada, serta keju linu.

“Satu hari sebelum meninggal, memang korban sempat cerita kepada saya jika dadanya sakit, serta mengalami keju linu, saya pikir kalau dia kekenyangan saat makan,” ujarnya.

Namun, dirinya tidak menduga jika saat ini (kemarin) sekitar pukul 06.00 di ketahui warga sekitar sudah tewas di depan mushola. Saat di temukan, korban tengkurap dengan memegang plastic hitam.

“Kalau saya tahunya sekitar pukul 06.30, kaget ketika ada pihak kepolisian, dan sudah di lakukan evakuasi,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasubag Humas Polres Tulungagung Iptu Sumaji saat di konfirmasi membenarkan kejadian tersebut. korban sudah dilakukan penanganan oleh pihak kepolisian, dan langsung di evakuasi, dan di bawa menuju RSUD Dr Iskak Tulungagung.

“Setelah mendapat laporan dari warga, kami langgsung menuju TKP untuk memastikan, ternyata benar adannya dan langsung kami lakukan evakuasi,” ungkapnya.(Red)

TerPopuler