Panen Padi di Pamekasan, Tahun Ini Diprediksi Akan Melimpah -->

Panen Padi di Pamekasan, Tahun Ini Diprediksi Akan Melimpah

Sabtu, 02 Februari 2019, 8:50 PM
loading...
Ilustrasi (Sumber: litbang.kemendagri.go.id)

PAMEKASAN, E-KABARI.COM - Pada tahun 2019 ini, hasil produksi panen padi di wilayah Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, diprediksi akan sukses dan melimpah.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Pamekasan, Lisa Widya Wati melalui Kabid Prasarana Sarana dan Penyuluhan (PSP), Aziz Jamil mengatakan, untuk panen padi nasional tahun 2019 ini diprediksi akan sukses dan melimpah. Sedangkan untuk puncak panen, akan berlangsung di bulan Maret mendatang.

"Panen padi awal tahun ini ada tiga tahap, tahap pertama pada bulan Januari kurang lebih ada 10 hektar, untuk tahap kedua dibulan Februari sebanyak 256 hektar, dan tahap ketiga adalah puncak panen keseluruhan, yaitu pada bulan Maret sebanyak 16.425 hektar," ungkap Aziz Jamil, Sabtu (02/02/2019).

Untuk hasil panen padi di seluruh wilayah Kabupaten Pamekasan sendiri, juga diprediksi akan sukses dan melimpah. Hal tersebut tentu jika tidak ada hama atau penyakit yang menyerang tanaman padi.

Dijelaskan Aziz, curah hujan pada saat pembungaan akan menentukan hasil padi. Jika curah hujan sedang dan normal, maka bisa dipastikan padi akan berisi dan bagus.

"Jika masa pembungaan tidak ada hujan, maka padi akan kering dan mati sehingga menyebabkan gagal panen," imbuhnya.

Aziz mengingatkan, harga beras pada puncak panen padi di bulan Maret nanti diperkirakan bakal murah. Hal itu wajar, karena waktu itu sudah masa panen.

Pihaknya juga mengimbau petani untuk selalu melakukan pengecekan di bagian pangkal padi dan menggunakan jajar legowo. Terutama pada padi jenis Hibrida dan padi ketan yang rawan diserang penyakit seperti wereng, agar padinya subur dan hasilnya melimpah. (Ir/Rif)

TerPopuler